TOBELO, PNc—Gereja Pusat GMHI Jemaat Imanuel Gamsungi, di Kecamatan Tobelo Kabupaten Halmahera Utara (Halut) Maluku Utara (Malut), Kamis (18/02/2021) pukul 22.30 wit dilalap sijago merah hingga ludes terbakar.
Pantauan Piling News di lapangan, terbakarnya Gereja GMHI membuat umat Kristiani meneteskan air mata saat melihat gereja terbesar di Kabupaten Halut ini terbakar.
Di sisi lain, warga yang juga menyaksikan sijago merah membakar rumah ibadah umat Kristiani itu sempat marah. Karena pemadam kebakaran yang dianggap begitu lambat tiba di lokasi untuk memadamkan api. “Ambil selang dan semprot dorang pe pimpinan sudah,” teriak warga yang menyaksikan kejadian itu.
Beruntung, dibantu sebuah mobil water canon milik Polres Halut dengan kekuatan penyiraman cukup deras, sehingga memperlambat api yang membakar gereja itu.
Namun sayang, walaupun petugas Damkar dan anggota sudah berupaya begitu kuat agar gereja tidak terbakar habis, namun fakta berkata lain.
Untuk diketahui, hingga pukul 02.30 wit Jumat dinihari, api kemudian berhasil dipadamkan, dan saksi masih dimintai keterangan.(utm)
Komentar