TERNATE, PNc—PT. Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel, melalui entitas asosiasinya, PT Halmahera Persada Lygend (HPL), yang beroperasi di site Harita Nickel, Kawasi Obi, Kabupaten Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara, hingga kini terus meningkatkan produksi nikel sulfat, dan cobalt sulfat.
Sebagai pabrik nikel sulfat yang pertama di Indonesia, dan menjadi yang terbesar di dunia dari sisi kapasitas produksinya, Harita Nickel terus berupaya meningkatkan industri sumber daya nikel turunan, dengan memproduksi kobalt sulfat. Bersama dengan nikel sulfat, konsentrat ini merupakan dua elemen penting pembentuk prekursor katoda baterai kendaraan listrik.
Apalagi Harita Nickel, yang telah dinilai dan diposisikan sebagai jawara tambang nikel terpadu di Indonesia, dengan mengembangkan sistem pertambangan dan hilirisasi terintegrasi yang beroperasi di Pulau Obi, telah memiliki pabrik peleburan (smelter) nikel saprolit sejak tahun 2016 lalu. Dan pada tahun 2021, juga memiliki fasilitas pengolahan dan pemurnian (refinery) nikel limonit di wilayah operasional yang sama.
Sejumlah wartawan Maluku Utara yang tergabung dalam Visit Site Obi 2023, saat berkunjung ke pabrik pengolahan nikel sufat dan cobalt sufalt, juga diperkenankan management untuk melihat secara langsung, sample hasil produksi dua elemen penting pembentuk prekursor katoda baterai kendaraan listrik tersebut.
Fasilitas-fasilitas tersebut dihadirkan untuk mendukung amanat hilirisasi pemerintah, dengan memanfaatkan hasil tambang nikel dari PT. Trimegah Bangun Persada (TBP) dan PT Gane Permai Sentosa (GPS). Dan melalui Halmahera Persada Lygend (HPAL), Harita Nickel menjadi yang pertama di Indonesia dalam pengolahan dan pemurnian nikel limonit (kadar rendah) dengan teknologi high pressure acid lead.
Teknologi ini mampu mengolah nikel limonit yang selama ini tidak dimanfaatkan menjadi produk bernilai strategis. Yaitu mixed hydroxide precipitate (MHP). MHP ini, yang diolah lebih lanjut menjadi Nikel Sulfat (NiSO4) dan Kobalt Sulfat (CoSO4), yang merupakan bahan baku baterai kendaraan listrik.(red/tim/arp/ist)
Komentar