oleh

Harjon Gafur Terpilih Secara Aklamasi Pada Muscab I IKA PMII Haltim

banner

HALTIM, PNc – Musyawarah Cabang (Muscab) I Ikatan Keluarga Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia ( IKA -PMII ) Kabupaten Halmahera Timur, dengan tema menguatkan posisi, dan peran strategis IKA PMII Haltim yang digelar pada Jumat, 04/08/2023 berlangsung di Kedai Caffe Pojok, Kota Maba.

Pelaksanaan kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Kabupaten Halmahera Timur, Drs. H. Ubaid Yakub, MPA, didampingi sejumlah pimpinan OPD, beserta seluruh Badan Otom dan kader PMII yang ada di Kabupaten Halmahera Timur.

banner 500x500 banner 500x500 banner 500x500

Ketua Panitia Musyawarah Cabang (Muscab) I, Suratman Kayano, M.Si, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada panitia dan semua pihak yang ikut berkonstribusikan menyukses pelaksanaan kegiatan sehingga berjalan sesuai yang direncanakan.

Sejalan dengan itu, Pjs. Ketua PC IKA-PMII Kab. Halmahera Timur Harjon Gafur, S.Sos,. MPA, dalam sambutannya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas kehadiran Bupati Kab. Halmahera Timur, “terimakasih bapak Bupati, dengan hadirnya bapak di hadapan kami saat ini merupakan suatu kehormatan bagi kami”

Selanjutnya, Harjon menceritakan latar belakang terselenggaranya Muscab IKA-PMII ke-1 di Kab. Halmahera Timur, adalah berangkat dari semangat dan keinginan bersama untuk tetap menjaga silaturhami antara sesama almuni yang tersebar di Kabupaten Halmahera Timur.

” Pak Bupati mewakili seluruh Alumni PMII Halmahera Timur, saya menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya, jika dalam proses kesiapan kepanitian di acara pembukaan muscab ini, masi terdapat banyak kekurangan, mohon dimaklumi sebab ini adalah kegiatan perdana bagi kami, Insyah Allah di agenda-agenda IKA PMII Haltim kedepan, akan kami maksimalkan kesiapannya yang lebih baik dari ini.” tambahnya

“Karna tugas negara yang di embang, sebagian alumni tidak hadir dalam kegiatan ini, hampir sebagian besar alumni PMII, tersebar menjadi Penyelengara baik di Bawaslu dan KPU dan Pendamping Desa, sehingga belum menyempatkan diri hadir bersama-sama dalam Muscab IKA PMII yang dilaksanakan pada hari ini,” Tegas Harjon dalam sambutnya.

Bupati Kab. Halmahera Timur, Drs. Ubaid Yakub, MPA dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan dukungan pemerintah daerah terhadap pelaksanaan Muscab IKA PMII Kab. Halmahera Timur.

“Kami berharap IKA PMII melalui program kerjanya dapat membantu kami, dan tetap konsisiten menjaga marwah organisasi untuk keberlangsungan bangsa dan daerah” tambahnya

Diakhir sambutanya Bupati Halmahera Timur, berpesan agar IKA PMII Halmahera Timur, harus selalu melekatkan simbol dan identitas keislamannya. Karna muslim sejati itu, selalu menempatkan kepentingan dan kemaslahatan umat manusia diatas segala-galanya, sehinga eksistensi IKA PMII tetap harus dijaga, jangan sekali-kali dicampur-adukan dengan kepentingan kepengingan- politik” tegasnya diakhir sambutannya.

Dalam sidang pleno yang di gelar di Caffe Pojok yang dipimpin Suratman Kayano,M.Si dan didampigi Jurkarnaim Rajak tersebut, menetapkan Harjon Gafur, S.Sos,.M.PA secara aklamasi, setelah seluruh peserta Muscab ke-I IKA PMII Haltim, sepakat untuk memilih Harjon Gafur, S.Sos, MPA untuk menahkodai IKA PMII Periode 2023-2027 mendatang. (Epk)

banner

Komentar