oleh

Kadis PUPR Taliabu Tinjau Sejumlah Pekerjaan Proyek Fisik di Taliabu Barat

banner

BOBONG, PNc–Kepala Dinas PUPR Kabupaten Pulau Taliabu, Suprayidno meninjau pekerjaan sejumlah proyek fisik di Kecamatan Taliabu Barat, Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, Jumat (02/05/2023).

Peninjauan progres pembangunan sejumlah program fisik ini berlangsung di Desa Kramat dan Desa Meranti, Kecamatan Taliabu Barat.

banner 500x500 banner 500x500 banner 500x500

Kepala Dinas PUPR Taliabu, Suprayidno menjelaskan, proyek yang ditinjau meliputi penimbunan, rabat beton, SPAM, MCK, saluran dan juga penerangan desa.

“Beberapa kegiatan pembangunan ini bersumber dari anggaran pusat, tahun anggaran 2023 senilai Rp13,2 miliar,” katanya.

Menurutnya, anggaran pusat yang dikucurkan itu berkat upaya dan kerja keras bupati Taliabu, Aliong Mus saat melobi anggaran di pusat.

“Untuk menjawab tuntutan publik terkait infrastruktur yang ada, yang pasti pak bupati dan wakil tidak tinggal diam,” ujarnya.

Ia menambahkan, faktor keterbatasan anggaran daerah, terutama Dana Alokasi Umum (DAU) yang terbilang kecil, membuat Pemda Taliabu dengan berbagai cara melobi anggaran pusat.

“Masalah infrastruktur seperti jalan dan jembatan dan lainnya di Taliabu, tentu Pemda terus berpacu,” terangnya lagi.

Selain itu, ruas jalan Bobong-Kramat yang sebelumnya sempat viral di media sosial, kini masuk tahap lelang jalan Balai Nasional, tahun anggaran 2023.

Lelang ruas Bobong-Kramat Kecamatan Taliabu Barat tersebut masuk dalam kode nomor lelang 508, dengan panjang 7,9 kilometer, dan nilai anggarannya senilai Rp24,2 miliar.

“Kami butuh dukungan masyarakat Taliabu untuk sukseskan program-program daerah ini,” pungkasnya.(red)

banner

Komentar